Medical Checkup Seluruh Karyawan PLN UP Muara Tawar Rutin Dilakukan Agar Kondisi Kesehatan Terjamin Baik

Img 20241021 Wa0080

SINGKAP NEWS | KAB BEKASI– Untuk memastikan pengelolaan unit pembangkit listrik yang handal dan optimal, PLN Nusantara Power UP Muara Tawar secara rutin melakukan medical check up kepada seluruh karyawan. Kondisi kesehatan karyawan menjadi elemen penting agar prosedur dalam proses bisnis dapat dijalankan dengan baik. PLN Nusantara Power UP Muara Tawar bersama dengan Prodia melakukan medical check up kepada karyawan, sesuai dengan aktivitas pekerjaan sehari-harinya. Jumat (18/10/2024).

Kegiatan dilaksanakan di area GOR UP Muara Tawar sejak hari Rabu, 16 Oktober 2024 sampai dengan 18 Oktober 2024. Adapun total 262 karyawan mengikuti kegiatan medical check up ini dengan pemeriksaan mulai dari fisik hingga darah.

“Hasil dari medical check up nantinya akan ditindaklanjuti menjadi program-program kesehatan yang menunjang aktivitas pengelolaan unit pembangkit,” ujar Latifa Noor Hakiki
Asman SDM, Umum & CSR PLN NP UP Muara Tawar

PLN NP UP Muara Tawar berkomitmen dalam menjaga kondisi kesehatan karyawan, agar berada dalam kondisi fit dan siap bekerja, sehingga dapat meminimalisir risiko-risiko dalam kegiatan operasional pembangkit, karena keselamatan dalam bekerja merupakan prioritas yang harus diimplementasikan oleh seluruh karyawan PLN NP UP Muara Tawar.

Penulis : NN
Editor : Agung Adi Saputra

 

Loading

Bagikan:
error: