Jelang pilkada , Polsek Serang Baru Gelar Cooling System Sambangi Tokoh Agama

Img 20241026 Wa0043

SINGKAP NEWS | Kabupaten Bekasi – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, Polsek Serang Baru Polres Metro Bekasi menggelar kegiatan Cooling System dengan menyambangi para tokoh agama di wilayah kampung Pasirandu RT06/03, desa Sukasari, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Sabtu (26/10/2024).

Sementara, Kapolsek Serang Baru mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kondusivitas dan mencegah potensi konflik di tengah masyarakat menjelang pelaksanaan Pilkada.

“Dalam kegiatan ini, jajaran Polsek Serang Baru berinteraksi langsung dengan para tokoh agama untuk mengajak mereka berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masing-masing, “ujar AKP Bagus Susanto.

Dirinya juga menekankan pentingnya peran tokoh agama dalam meredam potensi gesekan yang bisa saja terjadi di antara para pendukung pasangan calon.

“Kami mengajak para tokoh agama untuk menjadi penyejuk di tengah masyarakat, terutama di masa-masa sensitif seperti Pilkada ini. Dengan dukungan tokoh agama, kami yakin situasi kamtibmas di wilayah Serang Baru dapat tetap terjaga dengan baik, “ujarnya seraya berharap kegiatan Cooling System ini dapat menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan masyarakat, serta meminimalisir potensi konflik yang mungkin terjadi di masa kampanye hingga pemilihan berlangsung.

Penulis : NN

Editor : Agung Adi Saputra 

Loading

Bagikan:
error: