Di Kawal Ke KPUD Kabupaten Bekasi, WJI Usung 3 Bacaleg DPRD Dari PBB

SINGKAP NEWS | KAB BEKASI– Tepatnya Sabtu tanggal 13 Mei 2023, Ormas Warga Jaya Indonesia (WJI) Kabupaten Bekasi kawal pendaftaran tiga nama Bacaleg DPRD Kabupaten Bekasi dari Partai Bulan Bintang (PBB) ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bekasi.

Menurut informasi Bintang Maryudin Ketua Rayon WJI Kecamatan Kedung Waringin, bahwa ke tiga Calon Legislatif tersebut berasal dari Ormas WJI.

“Hari ini kita kawal pendaftarannya, kebetulan dari tiga nama itu Srikandi WJI Unun Nursida yang juga adik kandung saya ikut mencalonkan diri juga di PBB pada Dapil 6 Kabupaten Bekasi. Dan yang luar biasanya lagi, Ketua DPD Kabupaten Bekasi sampai ikut ngawal ke KPUD Kabupaten Bekasi,” ujar Ketua Bintang.

Disela kegiatan, H. Apud Syaepudin Ketua DPD Kabupaten Bekasi mengatakan. Harus senantiasa memberi dukungan kepada anak anakya di WJI dalam mengikuti Kanca politik tahun 2024 nanti.

“Harus kita dukung, dan sayapun sudah menginstruksikan ke semua Rayon se-kabupaten Bekasi untuk beri dukungan kepada Calon yang di usung dari Keluarga Besar WJI Kabupaten Bekasi, dari partai apapun,” Tegas H. Apud.

Adapun tiga nama Bacaleg Usungan WJI di Dapil 6 Kabupaten Bekasi, yakni :

1. UNUN NURSIDA, Srikandi Rayon WJI Kedung Waringin Kabupaten Bekasi.
2. ZAMZAM, Bendahara Rayon WJI Kedung Waringin Kabupaten Bekasi.
3. H. MARDANI Wakil Ketua DPD WJI Kabupaten Bekasi.

Terpantau selain WJI, dalam pengawalan Bacaleg Usungan WJI juga ikut serta dari simpatisan seperti, Orams KPMP, XTC , Brigez, dan Banaspati. serta ratusan orang juga hadir ikut serta mengawal ke KPUD Kabupaten Bekasi.

WJI BERGERAK MAJU MENANG

Loading

Bagikan:
error: