Belasungkawa, FOBB Tabur Bunga Dilokasi Kecelakaan Dan Kunjungi Keluarga Korban

SINGKAP NEWS | KAB BEAKSI– Kecelakaan truk tanah kembali terjadi dengan korban meninggal dunia ditempat, akibat terlindas ban truk pengangkut tanah bermuatan kecil (index 7) di jalan ujung harapan, Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jumat (27/5/2022).

Menurut warga sekitar, saat kejadian mobil truk tersebut langsung meninggalkan korban yang terlindas.

“Korban terlindas mobil tanah pak, trus truknya kabur, “ujar warga pengguna jalan.

Menganggapi hal tersebut, Ketua Forum Ormas Babelan Bersatu (FOBB) beserta jajaran melakukan belasungkawa dengan cara menaburkan bunga di lokasi kejadian.

“Ini adalah bentuk belasungkawa kita terhadap korban meninggal akibat terlindas truk tanah, “ujar Ragil Jaya Wijaya yang juga Ketua ormas GRIB JAYA, Sabtu (28/5/2022).

Kami minta kepada para pengusaha, agar selalu mematuhi aturan yang sudah disepakati bersama. Apapun itu armadanya.

“Kita ketahui bersama, bahwa truk pengangkut tanah ini melintas saat warga padat melakukan aktifitas, seperti antar jemput sekolah, seharusnya armada tidak melintas dijam padat aktifitas warga, untuk menghindari terjadinya kecelakaan, “terangnya.

Sementara, Jaul pihak Armada ketika dimintai keterangannya mengatakan, dirinya sudah melakukan musyawarah dan silaturahmi kepada keluarga korban.

“Urusannya udah selesai, kita juga udah mendatangi rumah keluarga korban, ke pihak Laka Polres Metro Bekasi pun kita sudah lakukan, “jelasnya.

Dari pantauan singkapnews, usai melakukan tebar bunga dilokasi kejadian, FOBB langsung menuju kediaman korban untuk berbelasungkawa.

Poto : waktu berkunjung ke kediaman korban meninggal dunia, Ujung harapan kelurahan Bahagia Kecamatan Babelan

Diketahui, dari 12 Ormas yang tergabung, FOBB yang ikut serta meliputi ormas Laskar Merah Putih (LMP), GRIB JAYA, Warga Jaya Indonesia (WJI), Jajaka Nusantara, Pejuang Siliwangi Indonesia (PSI), BPPKB Banten, Banaspati, GMBI, POB, dan LSM TOPAN RI. (NN)

Loading

Bagikan:
error: